The Blog

IAIN Kediri Newsroom – Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Kediri gelar sosialisasi Keputusan Menteri Agama (KMA) No. 828 Tahun 2024 pada Rabu (28/08/2024) tentan Pedoman Pembinaan dan Pengembangan Profesi dan Karier Jabatan Funsional Dosen Rumpun Ilmu Agama. Kegiatan ini difokuskan untuk para dosen jabatan Lektor dan Lektor Kepala.

Dalam sambutannya, Wahidul Anam, Rektor IAIN Kediri menyampaikan pentingnya memahami dan mengimplementasikan aturan baru yang telah diterbitkan oleh Kementerian Agama. “Regulasi ini merupakan langkah strategis untuk meningkatkan profesionalitas dan karir dosen,” ujar Rektor.

Untuk acara ini, IAIN Kediri menghadirkan dua narasumber, yakni Muhammad Aziz Hakim, selaku Kasubdit Ketenagaan Direktorat PTKI Kemenag RI, dan Abdul Mujib, salah satu Tim Perumus KMA 828 tahun 2024.

Abdul Mujib, menjelaskan adanya perubahan-perubahan signifikan dalam sistem pengusulan jabatan fungsional. Menurutnya, aturan baru ini menekankan pada integritas akademik dan kinerja dosen yang lebih transparan dan terukur. “Dengan adanya KMA No. 828 Tahun 2024, seluruh kinerja dosen akan dievaluasi secara lebih objektif,” jelasnya.

Selain itu, para peserta sosialisasi diajak untuk berdiskusi tentang berbagai tantangan dan peluang yang mungkin muncul seiring dengan diberlakukannya regulasi baru ini. Beberapa dosen menyampaikan kekhawatiran terkait proses penilaian dan pengusulan yang dirasa lebih kompleks, namun tetap optimis bahwa perubahan ini akan membawa perbaikan dalam tata kelola akademik di lingkungan perguruan tinggi.

Sosialisasi ini digelar dengan maksud untuk agar para dosen di lingkungan IAIN Kediri dapat mempersiapkan diri dalam menghadapi perubahan regulasi yang baru di bidang kepegawaian. Kegiatan ini juga dimaksudkan untuk meningkatkan kesadaran sivitas akademik mengenai peran dan tanggung jawab mereka dalam pengembangan ilmu agama di Indonesia.

“Kami berharap semua dosen dapat menyesuaikan diri dengan aturan baru ini demi kemajuan bersama,” kata Rektor IAIN Kediri saat menutup acara.

Sumber : Humas IAIN Kediri

Penulis                 : Elsha Fatmawati Nur Aini, Rahul Prayogo, Luluk Nur Jannah

Editor                    : Ropingi El-Ishaq