IAIN Kediri Newsroom – Panitia lokal penerimaan mahasiswa baru IAIN Kediri menggelar uji coba Sistem Seleksi Elektronik Ujian Masuk Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (SSE UM-PTKIN) selama empat hari pada tanggal 7 hingga 10 Juni 2022 di Laboratorium CBT II Gedung TIPD IAIN Kediri. Uji coba ujian ini dilaksanakan dalam tiga sesi per hari, yakni sesi pagi, sesi siang, dan sesi sore.
Pelaksanaan simulasi ujian SSE UM-PTKIN ini diikuti oleh panitia lokal yang terdiri dari koordinator SSE UM-PTKIN, pengawas ruang, pengawas IT, dan diikuti secara daring oleh peserta ujian dari berbagai daerah. Pada saat simulasi tersebut, calon peserta diminta untuk mengerjakan soal sebanyak 125 item. Materi soal yang diujikan meliputi Tes Kemampuan Dasar (TKD) berupa Tes Potensi Akademik, Bahasa, Keislaman, dan Tes Kemampuan Bidang (IPA/IPS). Secara teknis, pada ujian SSE ini setiap calon peserta akan diawasi oleh para pengawas melalui komputer di setiap PTKIN. Jumlah peserta per sesi untuk setiap pengawas sebanyak 20 orang.
Husnu Rofik selaku Kepala Bagian Akedemik dan Kemahasiswaan IAIN Kediri menyampaikan bahwa tujuan dilaksanakannya uji coba ini supaya peserta ujian terbiasa dengan sistem ujian tulis berbasis komputer (UTBK) serta memastikan kesiapan pengawas ujian dalam menjalankan tugas dan tanggung jawabnya. Ia berharap kepada seluruh panitia dan pengawas ujian supaya menjaga komitmen dan kedisiplinan selama menjalankan tugas pengawasan. “Semoga nanti bapak ibu pangawas sekalian dapat menjalankan tugas dan amanah yang diberikan oleh institusi dengan penuh tanggung jawab,” ujar Husnu Rofik.
SSE UM-PTKIN merupakan jalur penerimaan mahasiswa baru pada Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN) yang digelar secara nasional oleh 58 PTKIN di seluruh Indonesia. Berdasarkan jadwal yang sudah ditetapkan, agenda ujian SSE UM-PTKIN akan dilaksanakan pada tanggal 14 hingga 17 Juni 2022.
Sementara pada kesempatan yang sama, Wahidul Anam selaku Rektor IAIN Kediri juga ikut memantau berjalannya uji coba SSE UM-PTKIN yang digelar di IAIN Kediri. Ia berharap ujian SSE UM-PTKIN 2022 dapat berjalan dengan lancar dan output dari adanya seleksi nasional ini dapat menjaring mahasiswa baru yang benar-benar serius dan sungguh-sungguh ingin berkuliah di IAIN Kediri. “Semoga ujian SSE UM-PTKIN 2022 di IAIN Kediri nantinya dapat berjalan dengan baik dan lancar,” tandas Wahidul Anam.
Sumber: Humas IAIN Kediri
Penulis: Gandi Aswaja
Editor: Ropingi el-Ishaq