The Blog

IAIN Kediri Newsroom – IAIN Kediri bersama enam Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN) se-Jawa Timur menandatangani Memorandum of Understanding (MoU) dengan Kantor Wilayah Kementerian Agama Jawa Timur (Kanwil Kemenag Jatim) yang bertempat di Ruang Pertemuan Rektor Lt. 1 Gedung Soekarno UIN Maulana Malik Ibrahim Malang, Senin (13/06/2022) siang.

Adapun perwakilan dari IAIN Kediri diikuti oleh Rektor IAIN Kediri, Wahidul Anam, Wakil Rektor I, Ahmad Subakir, dan Wakil Rektor III, Dimyati Huda. Kepala Bidang Pendidikan Madrasah Kanwil Kemenag Jatim, Santoso menyampaikan maksud dari kerja sama ini untuk mewadahi siswa siswi dari puluhan madrasah aliyah di bawah naungan Kemenag Jatim untuk dapat melanjutkan pendidikan di PTKIN di Jawa Timur.

Wakil Rektor I IAIN Kediri, Ahmad Subakir, menyatakan bahwa Kanwil Kemenag Jatim akan memfasilitasi lulusan madrasah aliyah untuk masuk di PTKIN. “PTKIN di Jawa Timur, termasuk IAIN Kediri, akan memberikan kemudahan bagaimana siswa lulusan madrasah aliyah dapat mendaftar di PTKIN,” ungkap Ahmad Subakir.

“MoU yang ditandatangani ini akan ditindaklanjuti pada proses pendaftaran mahasiswa baru pada jalur mandiri,” tambahnya.

Penandatanganan MoU ini juga turut dihadri oleh Rektor dan Wakil Rektor di enam PTKIN lain di Jawa Timur yakni UIN Maulana Malik Ibrahim Malang, UIN Sunan Ampel Surabaya, UIN Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung, UIN Kiai Haji Achmad Siddiq Jember, IAIN Ponorogo, dan IAIN Madura.

Sebagai informasi, saat ini tengah berlangsung Ujian Masuk Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (UM-PTKIN) yang dilaksanakan secara serentak oleh PTKIN se-Indonesia. Ujian berbasis sistem seleksi elektronik (SSE) ini berlangsung mulai tanggal 14-17 Juni 2022.

IAIN Kediri juga membuka penerimaan mahasiswa baru melalui jalur mandiri yang dibuka pada 6 Juni 2022 hingga 31 Juli 2022. Informasi penerimaan mahasiswa baru jalur mandiri dapat diakses pada http://sia.iainkediri.ac.id/spmb/.

Sumber: Humas IAIN Kediri
Penulis: Ellyda & Zuhrufi
Editor: Ropingi el-Ishaq