The Blog

IAIN Kediri Newsroom – Memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-77, Dharma Wanita Persatuan (DWP) IAIN Kediri mengadakan berbagai lomba pada Jumat (19/08/2022) pagi. Diselenggarakan di Lobi Perpustakaan IAIN Kediri, acara diikuti dengan antusias oleh para peserta dan berlangsung meriah.

Lomba diawali dengan unjuk bakat para anggota DWP IAIN Kediri yang tergabung dalam beberapa unit dan fakultas. Mewakili masing-masing unit atau fakultas, para peserta yang tergabung dalam beberapa grup memadukan suara untuk menyanyikan Mars Dharma Wanita dengan baik.

Selain lomba paduan suara, para anggota DWP juga bersaing mengunggulkan hasil masakan dan kreativitas mereka dalam memasak. Mengusung tema makanan empat sehat lima sempurna, para peserta menyajikan berbagai kreasi masakan sesuai syarat yang telah ditentukan sebelumnya.

Lomba lainnya pun terlaksana tak kalah meriah. Perwakilan dari masing-masing unit atau fakultas unjuk suara dalam lomba karaoke. Penampilan menawan dan suara merdu dari para peserta mengundang decak kagum juri serta hadirin.

Ketua DWP IAIN Kediri, Nikmatul Umamah, dalam sambutannya pagi ini menyampaikan bahwa tujuan rangkaian kegiatan ini diadakan adalah untuk meneguhkan kembali arti perjuangan para pahlawan yang telah mengorbankan jiwa dan raganya untuk meraih kemerdekaan.

“Momentum ini untuk mengambil pelajaran dan suri tauladan dari para pahlawan untuk tetap semangat dan berjuang dalam mengisi kemerdekaan. Serta sebagai kaum perempuan dapat mengambil peran dalam mengisi kemerdekaan ini sesuai dengan apa yang tertuang dalam norma dan didikan organisasi Dharma Wanita Persatuan,” tambah Nikmatul.

Rektor IAIN Kediri, Wahidul Anam, yang juga turut hadir pada kegiatan ini mengapresiasi pelaksanaan peringatan HUT Kemerdekaan RI yang diinisiasi oleh DWP IAIN Kediri.

“Tentu acara ini sangat bermakna, bagaimana kita sebagai warga negara Indonesia yang mengabdi di IAIN Kediri bisa bersyukur kepada Allah Swt., mensyukuri nikmat kemerdekaan, nikmat iman yang melekat pada diri kita. Ini nikmat yang sangat luar biasa yang tentu kita patut merayakan untuk mengenang jasa-jasa pahlawan yang telah mendahului kita,” tutur Wahidul Anam yang kemudian secara resmi membuka acara.

Sumber: Humas IAIN Kediri
Penulis: Zuhrufi Latifah
Editor: Ropingi el-Ishaq