The Blog

IAIN Kediri Newsroom – Satgas PPE-SPPW (Percepatan Penanganan, Edukasi Dan Sosialisasi Pencegahan Penularan Wabah) Covid-19 IAIN Kediri mendistribusikan batuan sosial berupa paket sembako sebanyak 110 paket kepada pegawai tidak tetap di lingkungannya.
“Pendistribusian paket sembako merupakan bagian dari kepedulian kampus kepada civitas akademik yang masih keluar rumah menjalankan tugas”, kata Ketua Satgas PPE-SPPW Covid-19 IAIN Kediri Ropingi.
Selain itu menurut Ropingi, penyaluran paket sembako sebagai salah satu bagian tanggung jawab kampus, sebagai upaya untuk mendorong para pegawai menjaga daya tahan tubuh di tengah pandemi Covid-19 yang tengah berlangsung.
Ratusan paket sembako tersebut disalurkan Kamis (16/4), dan secara simbolik diserahkan lansung oleh Wakil Rektor I IAIN Kediri di aula Ma’had Al-Jami’ah Darul Hikmah selepas kegiatan rutin Istighosah dan pembacaan ratibul haddad.
Selanjutnya Ropingi menyampaikan, selain bantuan paket sembako, Satgas PPE-SPPW Covid-19 IAIN Kediri akan memberikan bantuan konseling bagi civitas akademika yang memerlukan.
Ropingi menambahkan sampai dengan saat ini berbagai upaya telah dilakukan Satgas PPE-SPPW Covid-19 IAIN Kediri. Ia menyampaikan, dalam menghadapi penyebaran Covid-19 pihaknya telah melakukan dua pendekatan.
Pertama, pendekatan lahir. Pendekatan ini dilakukan dalam bentuk edukasi dan kampanye untuk mengikuti aturan protokol-protokol Covid-19 yaitu, menjaga jarak, sering cuci tangan pakai sabun, menggunakan masker. Selain itu, Satgas PPE-SPPW Covid-19 IAIN Kediri, juga telah melakukan penyemprotan disinfektan, menyediakan handsanitizer, menambah tempat cuci tangan dan melakukan pembagian masker.
Kedua adalah pendekatan batin, Satgas PPE-SPPW Covid-19 IAIN Kediri menyediakan konsultasi klinis, psikologis, spiritual dan menyelenggarakan kegiatan rutin Istighosah online. (red. humas/as)